Berani Tolak yang Tidak Sesuai Aturan, Plh. Kadisdik Jabar Apresiasi Pelaksanaan PPDB
SUBANG -- "Saya apresiasi, pelaksanaan PPDB di Kabupaten Subang sudah berani menolak yang tidak sesuai aturan."
.
Hal itu ditegaskan oleh Plh. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar), M. Ade Afriandi saat monitoring evaluasi PPDB ke SMAN 3 Subang dan SMAN 1 Patokbeusi, Kab. Subang, Rabu (10/7/2024).
.
"Saya mengapresiasi kepada semua yang bisa melaksanakan PPDB 2024 sesuai aturan," ucapnya.
.
Plh. Kadisdik pun paham bahwa ada banyak intimidasi, tapi pihaknya meyakinkan agar tidak perlu khawatir.
.
"Pakta Integritas itu bukan sekadar formalitas, tetapi kita buktikan bahwa kita ini penyelenggara pendidikan dan di tahun 2024 dan seterusnya kita harus betul-betul menghadirkan sebuah kejujuran," tegasnya.
.
Dalam monitoring evaluasi PPDB di Kabupaten Subang ini, Plh. Kadisdik didampingi oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV, Budi Hermawan.